-->

Kapolsek Dramaga Gelar Jumat Curhat, Dengar Langsung Keluh Kesah Masyarakat

Kapolsek Dramaga IPTU Desi Triana, S.H., M.H., melaksanakan program Jumat Curhat di Mako Polsek Dramaga pada Jumat (9/5/2025).

Dramaga, DINAMIKA NEWS –Dalam upaya mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, Kapolsek Dramaga IPTU Desi Triana, S.H., M.H., melaksanakan program Jumat Curhat di Mako Polsek Dramaga pada Jumat (9/5/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari instruksi langsung Kapolri agar jajaran kepolisian turun langsung menyerap aspirasi dan memahami permasalahan yang dihadapi masyarakat, khususnya terkait Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat).

Dalam pertemuan tersebut, warga diberi ruang untuk menyampaikan berbagai keluhan dan masukan. Beberapa warga memanfaatkan kesempatan ini untuk menanyakan prosedur pembuatan surat kehilangan kendaraan bermotor, serta menyuarakan keprihatinan mereka terkait kurang aktifnya kegiatan siskamling di lingkungan sekitar.

Menanggapi pertanyaan tersebut, IPTU Desi menjelaskan bahwa untuk melaporkan kehilangan kendaraan bermotor, warga perlu membawa fotokopi KTP dan STNK atau BPKB. Jika kendaraan masih dalam proses kredit, pelapor juga wajib membawa surat keterangan dari pihak leasing atau bank sebagai bukti kepemilikan dan informasi hilangnya kendaraan.

Sementara terkait masalah kurang aktifnya siskamling, Kapolsek berjanji akan segera berkoordinasi dengan kepala desa serta pengurus RT dan RW untuk mengaktifkan kembali kegiatan tersebut. Menurutnya, siskamling malam merupakan langkah preventif penting dalam menjaga keamanan lingkungan dari potensi tindak kriminal, khususnya di malam hari.

"Kamtibmas adalah tanggung jawab bersama. Sudah saatnya kita semua peduli terhadap lingkungan, tidak saling mengandalkan, tetapi bergandengan tangan untuk menjaga keamanan bersama," tegas IPTU Desi.

Ia juga menekankan pentingnya komunikasi dua arah antara masyarakat dan kepolisian demi menciptakan suasana yang aman dan kondusif. 

"Dengan adanya kedekatan seperti ini, warga akan lebih mudah berkolaborasi dengan anggota kami dan turut menjaga ketertiban lingkungan. Selain itu, informasi dari masyarakat akan lebih cepat ditindaklanjuti," tambahnya.

Kegiatan "Jumat Curhat" ini diharapkan mampu memberikan rasa aman dan kehadiran nyata POLRI di tengah masyarakat. (Jamil)

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel