Pidato Perdana Bupati Bogor: Rudy Susmanto Siap Wujudkan Harapan Warga
Bupati dan Wakil Bupati Bogor, Rudy Susmanto - Ade Ruhandi menyampaikan pidato perdana di Paripurna DPRD Kabupaten Bogor, Kamis (20/2/2025). |
Bogor, DINAMIKA NEWS – Bupati dan Wakil Bupati Bogor, Rudy Susmanto - Ade Ruhandi (Jaro Ade), menyampaikan pidato perdana dalam rapat paripurna DPRD Kabupaten Bogor, Kamis (20/2/2025). Dalam pidatonya, Rudy mengungkapkan betapa besar harapan masyarakat terhadap kepemimpinannya, yang disampaikan langsung oleh warga sepanjang perjalanannya menuju kantor pemerintahan.
Setelah dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, Rudy dan Jaro Ade mendapat sambutan meriah dari ribuan warga di Exit Tol Citeureup. Mereka kemudian berkonvoi menuju Pemkab Bogor, melewati jalanan yang dipadati masyarakat serta para siswa yang antusias menyambut pemimpin baru mereka.
Pesan Warga: Tuntaskan Pengangguran dan KemiskinanSaat menyapa warga dari mobil antiknya, Rudy mengaku terharu dengan banyaknya pesan yang diterimanya.
"Banyak yang menyampaikan harapan besar, meminta kami untuk menuntaskan pengangguran, menyelesaikan kemiskinan, serta memperbaiki sektor pendidikan. Ini menjadi tanggung jawab yang harus kami jalankan dengan sebaik-baiknya," ujar Rudy.
Ia menegaskan bahwa sumpah jabatan yang diucapkannya bukan sekadar seremonial, melainkan komitmen untuk mewujudkan perubahan nyata bagi masyarakat Kabupaten Bogor.
"Di hadapan Presiden Republik Indonesia, petinggi negara, dan para menteri, kami telah bersumpah untuk mengabdi kepada rakyat. Hari ini, saya dan Jaro Ade siap bekerja keras untuk membangun Kabupaten Bogor dan melayani masyarakat dengan sepenuh hati," tegasnya.Pelantikan Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bogor periode 2025-2030 diharapkan membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi masyarakat. Dengan dukungan penuh dari warga, keduanya siap melangkah untuk membangun Kabupaten Bogor yang lebih baik. (**)