-->

10 Parpol Resmi Mengusung Pasangan Rudy-Jaro Ade, Besok Didaftarkan Ke KPU

Pasangan Rudy-Jaro Ade resmi didukung 10 partai politik sebagai calon bupati dan calon wakil bupati Bogor di Pilkada 2024.

CIBINONG, DINAMIKA NEWS -- Hari kedua pendaftaran calon bupati dan wakil bupati Bogor, 10 partai politik berkoalisi dan sepakat mengusung pasangan Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi (Jaro Ade) sebagai calon bupati dan wakil bupati Bogor periode 2024-2029. Koalisi ke 10 parpol tersebut di lakukan di Hotel Haris CCM, Cibinong, Rabu (28/8/2024).

Koalisi gemuk parpol tersebut, Partai Gerindra, Golkar, PKS, Nasdem, Demokrat, PPP, PAN dan PKB serta partai non parlemen yaitu Hanura, Gelora, Partai Ummat dan Partai Bulan Bintang. Hanya PDI Perjuangan belum menentukan pilihannya setelah Jaro Ade resmi mendapatkan B1KWK dar Partai Golkar.

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Bogor Iwan Setiawan mengatakan 10 partai politik telah sepakat menentukan pasangan Rudy-Jaro Ade sebagai calon bupati dan wakil bupati Bogor 2024-2029. 

"Partai politik yang hadir hari ini telah sepakat dan memberikan B1KWK kepada pasangan Rudy-Jaro Ade maju di Pilkada 2024, PKB akan menyusul," ujar Iwan.

Iwan mengungkapkan setelah mendapatkan B1KWK dari koalisi partai politik, pasangan Rudy-Ade akan mendaftar ke KPU sebagai calon bupati dan wakil bupati Bogor besok, Kamis 29 Agustus 2024. 

Iwan juga menegaskan terkait dijadikannya Jaro Ade sebagai pa calon wakil bupati berpasangan dengan Rudy Susmanto, Jari Ade telah menyatakan sikap dan menerima. Koalisi partai politik pun sudah sepakat dan akan berjuang untuk memenangkan pasangan Rudy-Jaro Ade pada pilkada 27 November 2024. (Nan/Zen)

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel