Waspada Banjir, Bendung Katulampa Siaga Satu - Dinamika News
News Update
Loading...

9/21/20

Waspada Banjir, Bendung Katulampa Siaga Satu

Dinamika News, Bogor -- Warga disekitaran sungai Ciliwung dan Jakarta waspada. Hujan deras yang mengguyur kawasan Puncak, Bogor pada Senin (21/09/20) sore, membuat debit air di Bendung Katulampa mencapai 250 cm atau siaga satu.

Hal itu dikatakan Walikota Bogor Bima Arya saat meninjau langsung Bendung Katulampa sekitar jam 19.00 WIB. Bima Arya juga meminta aparatur wilayah untuk waspada dan mengimbau warga, khususnya di 13 kelurahan di Kota Bogor yang dilintasi sungai Ciliwung. Bahkan mengingatkan warga Jakarta harus waspada karena selang beberapa jam air di Bendungan Katulampa akan mencapai Jakarta.

"Tadi sempat siaga 1 lumayan lama sekitar 15 menit. Sekarang mulai turun pak Gubernur. Kalau ini turun terus Insya Allah terkendali. Tapi teman-teman di Jakarta sepertinya perlu siaga, Pak Gub. Sekitar 12 jam air akan sampai ke sana. Berarti besok pagi kira-kira sampai," ungkap Bima Arya kepada Anies melalui telepon seluler.

Kendati perkembangan debit air di Bendung Katulampa cenderung turun. Bima menghimbau dan memohon kepada warga Bogor yang berada di lintasan sungai Ciliwung, ada 13 kelurahan agar waspada.

Bima Arya juga memerintahkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, Camat hingga Lurah untuk turun ke lapangan memonitor warga dan update kondisi.

Informasi yang diperoleh, banjir hebat terjadi di wilayah Megamendung Puncak, Pamijahan Bogor Barat dan wilayah Cicurug Sukabumi. Sampai berita ini ditayangkan belum ada laporan korban jiwa. (Nan)

Share with your friends

Give us your opinion
Notification
Aktifkan loncengnya jika ingin update artikel di web ini.
Done