-->

Bacaleg Nova Yenny, Belajar dan Mengabdi Memberi Solusi

Nova Yenny

BOGOR, DINAMIKA NEWS -- Bakal calon legislatif (Bacaleg) Nova Yenny dari Partai Bulan Bintang (PBB)  dengan nomor urut 6 dapil Tanah Sareal Kota Bogor dalam pemilihan umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Nova merupakan mahasiswi Bina Sarana Informatika (BSI) Merdeka Kota Bogor yang aktif di organisasi mahasiswa dan pernah menjadi Ketua Forum Wadah Mahasiswa Ikatan Minang serta Himpunan Mahasiswa Informasi (Himsi).

Pencalonan dirinya sebagai bacaleg, Nova akan berjuang untuk menciptakan masyarakat yang adil dan sejahtera, terutama di wilayah Tanah Sareal Kota Bogor. Hal itu diakui Nova tidak semudah membalikan telapak tangan, tetapi bagi Nova tidak ada kata menyerah. Nova akan terus berjuang dengan langkah awal menghidupkan budaya gotong royong, karena baginya semua persoalan dapat diatasi secara gotong royong. 

Nova juga mengungkapkan untuk menjadi sosok bermanfaat, dirinya akan terus belajar dan mengabdi. Belajar untuk menguasai ilmu, sedangkan mengabdi adalah memberi solusi bagi semua masalah masyarakat dengan ilmu yang diperoleh dari proses belajar. (Ismet)

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel