-->

Pemerintah Desa Cidahu Lakukan Perbaikan Infrastuktur Jalan Desa

Dinamika News, Sukabumi - Dalam meningkatkan kelancaran akses masyarakat untuk menunjang perekonomian, Pemerintah Desa Cidahu lakukan pembangunan infrastruktur jalan Desa di Kp. Cikareo RT 02 RW 05 Desa Cidahu, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi, Selasa (10/12). 

Pembangunan yang dibiayai oleh program Dana Desa (DD), dengan pemberdayaannya mengutamakan masyarakat Desa.  Perbaikan jalan menuju Kampung Cikareo yang merupakan akses jalan tembus ke desa lain, dapat membantu masyarakat terkait akses kendaraan roda dua maupun roda empat untuk peningkatan sentra perekonomian pertanian bagi masyarakat.

Sekretaris Desa (Sekdes) Cidahu Hendra mengatakan, untuk sementara ini pihak desa sedang melakukan Lapis Penetrasi Makadam (LAPEN) dulu dan kedepannya akan dilakukan hot mix.
"Anggaran berasal dari dana desa (DD) nilai anggaran pengerjaan jalan tersebut kurang lebih 100 juta dan di kerjakan secara swakelola, pengerjaan sekitar 5 hari tergantung kondisi cuaca dengan lebar 2,5 meter dan panjang kurang lebih 500 meter," ungkapnya, 

Lebih lanjut Hendra menambahkan setelah akses jalannya membaik, maka aktivitas warga pun menjadi lancar. Sebab, akses jalan menjadi faktor penting dalam distribusi hasil pertanian dan juga dapat menunjang aktivitas perekonomian masyarakat di bidang lainnya. (Ebi) 

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel