-->

APSAI Siapkan Anugerah Perusahaan Layak Anak 2025, Dorong Dunia Usaha Ramah Anak di Kabupaten Bogor

Bogor, DINAMIKA NEWS – Sebagai langkah nyata dalam mewujudkan lingkungan yang aman dan ramah bagi tumbuh kembang anak, Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) Kabupaten Bogor akan menggelar Anugerah Perusahaan Layak Anak 2025 pada 13 Juni mendatang. Acara ini menjadi bagian dari perayaan Hari Jadi Bogor ke-543, sekaligus ajakan bagi dunia usaha untuk ambil bagian dalam perlindungan hak-hak anak.

Ketua APSAI Kabupaten Bogor, Sulhaji Jompa, menegaskan bahwa penghargaan ini diberikan kepada perusahaan, BUMN, BUMD, dan BLUD yang menunjukkan komitmen kuat terhadap kesejahteraan anak, termasuk upaya mencegah pekerja anak dan mendukung akses layanan pendidikan serta kesehatan.

"Kami ingin agar perusahaan bukan hanya fokus pada profit, tetapi juga berperan aktif dalam mensejahterakan anak-anak dan mendukung tumbuh kembang mereka. APSAI hadir sebagai jembatan antara dunia usaha dan kepentingan masa depan anak," ujar Sulhaji.

Tak hanya kepada perusahaan, anugerah ini juga akan diberikan kepada tokoh masyarakat dan media massa yang berkontribusi aktif dalam menyuarakan dan memperjuangkan hak-hak anak di Kabupaten Bogor.

Ketua Pelaksana acara, Erwin Suriana, menjelaskan bahwa seleksi dilakukan secara ketat dan profesional. Mulai dari kick-off, sosialisasi dan pelatihan asesor, pengisian instrumen, hingga penilaian lapangan dan presentasi langsung di hadapan dewan juri.

"Kami ingin memastikan bahwa anugerah ini tidak simbolis, tetapi benar-benar mencerminkan praktik perlindungan anak yang sistematis dan terukur di lingkungan perusahaan," kata Erwin.

Lebih jauh, APSAI juga mendorong hadirnya Asesor Perusahaan Layak Anak yang dapat mendampingi perusahaan dalam membangun sistem kerja yang ramah anak dan meningkatkan citra positif di mata publik.

Dengan sinergi antara dunia usaha, masyarakat, dan pemerintah daerah, APSAI berharap Kabupaten Bogor dapat terus menjadi pelopor dalam upaya menciptakan Kabupaten Layak Anak yang inklusif dan berkelanjutan. (**)

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel