-->

Warga Bogor, Tetap Tenang dan Waspada! Aktivitas Gunung Salak dan Gede Meningkat

Informasi gempa bumi 4.1 Magnitudo 2 km tenggara Kota Bogor kedalaman 5 km.

Bogor, DINAMIKA NEWS – Pemerintah Kota Bogor melalui BPBD Kota Bogor mengimbau seluruh masyarakat untuk tetap tenang namun meningkatkan kesiapsiagaan, menyusul adanya peningkatan aktivitas vulkanik Gunung Salak dan Gunung Gede. Meskipun kedua gunung ini telah lama menunjukkan kondisi tenang, sebagai gunung api aktif, potensi reaktivasi tetap ada dan harus diwaspadai.

Imbauan ini disampaikan sebagai langkah antisipatif guna membangun budaya sadar bencana di kalangan warga.

Lima Langkah Penting untuk Siaga:

  1. Tetap tenang dan hanya mengikuti informasi resmi dari PVMBG (Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi) dan BPBD.

  2. Aktifkan kembali Kelurahan Tangguh Bencana (KELTANA) di lingkungan masing-masing sebagai bentuk kesiapan komunitas.

  3. Siapkan Tas Siaga di rumah, berisi dokumen penting, obat-obatan, makanan ringan, air, senter, dan perlengkapan darurat lainnya.

  4. Hindari menyebarkan informasi hoaks. Pastikan hanya menyampaikan berita dari sumber yang valid.

  5. Unduh dan manfaatkan aplikasi Inarisk Personal untuk memantau potensi risiko dan memperoleh panduan keselamatan.

Kepala BPBD Kota Bogor menegaskan bahwa kesiapsiagaan adalah tanggung jawab bersama, bukan hanya pemerintah, tetapi juga seluruh elemen masyarakat.

"Kita tidak bisa menghindari bencana, tapi kita bisa siap menghadapinya bersama. Kesiapsiagaan adalah bentuk cinta kepada keluarga dan kota kita," tegasnya. (**)

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel