Peringatan Maulid Di Masjid Al Ihksan Ciherang Kaum
Bogor, Dinamika News – Suasana peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Al-Ihksan Ciherang Kaum RT 05 RW 10 Desa Ciherang Dramaga Kabupaten Bogor berlangsung khitmad, Minggu (09/10/2022).
Maulid Nabi yang dikenal sebagai hari merayakan kelahiran
Nabi Muhammad SAW yang selalu digelar setiap 12 Rabiul Awal dalam penanggalan
Hijriyah ini banyak diperingati dengan berbagai tradisi di daerah yang berbeda.
Tradisi Maulid Nabi Muhammad SAW tidak hanya
sekadar pengingat sejarah bagi kaum muslim. Tetapi, juga sebagai pengingat umat
Muslim dengan sosok Nabi Muhammad SAW yang menjadi inspirasi bagi seorang
muslim.
Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Mesjid Al-Ihksan Ciherang Kaum dimulai tahlil dilanjutkan dengan
pembacaan kitab Al-Barzanji yang diwarnai ke khidmatan dan antusias dari seluruh jamaah yang hadir mengisi jalannya acara Maulid Nabi Muhammad SAW.
Segenap sholawat dan salam terpanjat untuk mengharapkan syafaat dan memupuk
rasa cinta terhadap Rosullah SAW.
Suara lantunan bacaat sholawat
terdengar mulai dari anak-anak, remaja, orang dewasa hingga orang tua, nampak
kompak melantun sholawat secara bersama-sama. Selain sebagai bentuk ungkapan
syukur. Maulidan juga sekaligus menjadi perayaan kegembiraan, penghormatan,
sekaligus mengagungkan Nabi Muhammad SAW.
Sementara itu, usai acara
Maulid Nabi Muhammad SAW ada pembagian nasi berkat merupakan kebahagiaan
tersendiri karena nasi tersebut dikumpulkan dari masing-masing warga, dan dikembalikan
secara acak ke warga lainnya, yang dinilai memiliki nilai spritual berbagi. (Ismet)