Banjir Bandang di Cigudeg Jadi Perhatian Kapolres dan Bupati Bogor - Dinamika News
News Update
Loading...

5/20/21

Banjir Bandang di Cigudeg Jadi Perhatian Kapolres dan Bupati Bogor

Bogor, DinamikaNews.id -- Banjir bandang yang terjadi di Desa Rengasjajar dan Desa Tegalega Kecamatan Cigudeg, Kabupaten Bogor jadi perhatian serius Kapolres Bogor AKBP Harun dan Bupati Bogor Ade Yasin.

"Banjir Bandang yang terjadi pada Senin malam itu akibat insitas curah hujan tinggi, membuat debit air di aliran sungai yang berada dipinggiran rumah warga meluap hingga membuat  beberapa tanggul mengalami kerusakan," kata Kapolres Bogor Kombes Harun, Kamis (20/5/2021). 

Harun menegaskan, akibat  banjir bandang tersebut kata Harun tak sedikit rumah warga mengalami kerusakan dan hanyutnya barang - barang milik warga. Akibat kejadian itu warga pun di ungsikan ke tempat yang aman.

"Alhamdulillah akibat bencana banjir bandang tidak ada korban jiwa. Hanya kerusakan di beberapa bagian rumah, akibat tersapu air sungai yang meluap," ungkap Kapolres. (Den)

Share with your friends

Give us your opinion
Notification
Aktifkan loncengnya jika ingin update artikel di web ini.
Done