PPK Ciomas Gelar Sosialisasi Pilkada 2024 Dengan Senam Dan Gerak Jalan Sehat
10/13/24
CIOMAS, DINAMIKA NEWS -- Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor menggelar sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bogor serta Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Tanggal 27 November 2024 mendatang dengan senam, gerak jalan sehat, Minggu (13/10/2024).
Acara sosialisasi diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan senam serta pendatanganan Deklarasi kampanye damai pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bogor Tahun 2024. oleh Camat Ciomas Drs. Tirta Juwarta, M.Si, Kapolsek Ciomas Kompol Iwan Wahyudin,SH,.MH, Danramil 2113/Ciomas Mayor Chb (K) Zurnalita serta di ikuti oleh para Kepala Desa se-Kecamatan Ciomas dilanjut dengan gerak jalan sehat dengan rute mengelilingi Kecamatan Ciomas kurang lebih 3 KM.
Camat Ciomas Tirta Juwarta, menyampaikan, pada hari ini kita melaksanakan agenda deklarasi damai sekaligus sosialisasi dan itu semua dilaksanakan bersama elemen masyarakat. Mudah-mudahan pada saatnya nanti peserta partisipasi pemilih itu cukup baik dan kita kondusif dalam pelaksanaannya,"harapnya.
Untuk tingkat kehadirannya Pilkada 2024 masyarakat Kecamatan Ciomas diharapkan bisa datang target minimal 85 persen dan dari 85 persen cukup lebih untuk pemilih untuk itu mohon kiranya teman-teman media juga mensosialisasikan, sehingga pada saatnya kita pada saat tanggal 27 November itu mencapai target minimal 85 persen,"harap Tirta.
Diharapkan Pilkada 27 November 2014 pada saat pemilihan pencoblosan di TPS-TPS kita semua di Kecamatan Ciomas berjalan lancar, damai, kondusif, aman dan menghasilkan pemimpin yang berkualitas,"kata Tirta.
Untuk itu, kepada semua warga masyarakat yang sudah memiliki hak pilih mohon kiranya datang ke-TPS-TPS yang telah ditentuk, dan tentunya kondusifitas keamanan dan ketertiban pada saat Pilkada itu menjadi hal yang pardu untuk kita perjuangkan kita pertahankan, sehingga Kecamatan Ciomas lebih baik lagi lebih sempurna lagi dan tentunya dapat menghasilkan pemimpin -pemimpin yang berkualitas juga,"harap Tirta.
Sementara itu, ditempat yang sama Katua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor Rochmat Masjud mengatakan, sosialisasi ini kita mengharapkan bagaimana partisipasi masyarakat sampai di atas 90 persen untuk datang ke TPS di tanggal 27 November 2024. Mudah-mudahan dengan sosialisasi ini kita ada dampak signifikan atas partisipasi masyarakat minatnya untuk datang ke TPS," harapnya. (Ismet)