Partai Nasdem Berkomitmen Mendukung Sendi Ferdiansyah di Pilkada 2024
8/05/24
BOGOR, DINAMIKA NEWS -- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) menggelar Konsolidasi dan arahan pemenangan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bogor, dengan tema,"Bersama Nasdem Bogor Jadi Hepi," di Hotel Salak Jalan Ir. H. Djuanda Kota Bogor, Minggu (4/8/2024).
Ketua panitia Tri Riyanto Andhika Putra mengatakan, makna dari tema tersebut adalah partai Nasdem di Kota Bogor berkomitmen mendukung dan berkolaborasi dengan calon Wali Kota Bogor, yakni Sendi Ferdiansyah
Sekretaris Panitia Jonathan Adityawan menambahkan peserta yang hadir sekitar 350 orang meliputi unsur Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem, Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dari 6 Kecamatan se-Kota Bogor.
Pengurus Majelis Pengurus Cabang (MPC) Ormas Pemuda Pancasila Kota Bogor dan seluruh Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila se-Kota Bogor beserta sayap Partai Nasdem dan seluruh sayap MPC Ormas Pemuda Pancasila Kota Bogor.
Semua itu, kata Jonathan, mulai hari ini diarahkan untuk mendukung calon Wali Kota Bogor Sendi Ferdiansyah dalam pilkada 2024.
Jonathan Adityawan berharap kegiatan hari ini dimaksudkan supaya kang Sendi itu nanti kalau jadi, Insya Allah pasti jadi partai Nasdem itu, partai pertama yang mengusung, jadi partai Nasdem harus selalu diingat harus diperhatikan, karena apa yang kita suarakan adalah suara kang Sendi.
Sementara itu, bakal calon Wali Kota Bogor Sendi Ferdiansyah ketika ditemui usai acara mengatakan, hari ini konsolidasi partai Nasdem untuk kemenangan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bogor, karena surat rekomendasinys sudah turun ke saya,
Makanya tambah Sendi sekarang berkonsolidasi supaya semua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Ranting termasuk juga Organisasi Pemuda Pancasila (OPP) solid mendukung saya di Kota Bogor. Sendi Fardiasnyah menyambut baik kegiatan konsolidasi ini. Mengingat hal seperti ini akan membuat solid dan bisa memenangkan Pilkada 2024 di Kota Bogor.
"Dua tahun belakang saya bergerak sendiri, nah sekarang dengan adanya partai Nasdem, dengan adanya Pemuda Pancasila saya kira ini sangat membantu untuk mensosialisasikan ke masyarakat dan menyakinkan masyarakat," kata Sendi Fardiasnyah.
"Sehingga Insya Allah pada waktunya nanti ditanggal 27 November 2024 nanti saya kira kita siap untuk jadi pemenang,"ujar Sendi Ferdiansyah. (Ismet)