40 Relawan Desa Sukamakmur Ciomas Dapat Pelatihan, Yogi: Wujud Kesejahteraan Warga
9/17/21
Bogor, Dinamika News-- Pemerintahan Desa Sukamakmur Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor, tengah berupaya melakukan pendataan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat meningkatkan pendidikan, kesehatan dalam kegiatan Sustainable Development Goals (SDGs),
"Sedikitnya 40 relawan diberi pengarahan dan akan bertugas mendata warga ditingkat RT untuk mengetahui data sesungguhnya dilapangan," kata Kasi Pemerintahan Desa Sukamakmur Kecamatan Ciomas Yogi Solihin pada Sumatera Post Jumat (17/9/2021) siang.
Menurutnya, program ini guna menunjang perencanaan pembangunan ditingkat paling bawah di Kabupaten Bogor.
Yogi Solihin mengatakan, SDGs atau Sustainable Development Goals, sebuah upaya terpadu untuk mewujudkan kesehatan, pendidikan dan kesejahteraan masyarakat Desa.
Ditegaskan, kegiatan ini membutuhkan biaya sebesar sekitar Rp.51 juta yang bersumber dari anggaran Dana Desa. Dengan melibatkan 40 orang relawan dari tiap tiap Rukun Tetangga di Desa Sukamakmur. Adapun anggaran tersebut dipergunakan untuk pembelian seragam, ATK dan honorarium relawan.
"Sehingga setiap kegiatan yang terprogram dan terencana di Kabupaten Bogor, Desa Sukamakmur sudah memiliki data lengkap guna menunjang program Pemerintah Kabupaten Bogor", ungkapYogi.
Yogi menyebut, pihaknya kesulitan karena aplikasi saat pendaftaran relawan rentan lambat dan menghambat para relawan memasukin data pendukung saat daftar. "Masih lemot dan perlu perbaikan," tutur Yogi. (Den)