-->

40 Orang Majlis Pengurus Pemuda ICMI Orwilsus Bogor Di Lantik


BOGOR, DINAMIKA NEWS -- Sebanyak 40 orang majlis pengurus pemuda Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) Organisasi Wilayah Khusus (Orwilsus) Bogor dilantik periode 2024-2028.Terpilih sebagai Ketua Pemuda ICMI Orwilsus Bogor adalah Erick Wahyudyono yang juga Direktur PT. Penerbit IPB Press.

Pelantikan majlis pengurus pemuda ICMI Orwilsus Bogor dirangkaikan dengan melakukan kerjasama antara majlis pengurus pusat dengan PT. Penerbit IPB Press, sekaligus berbuka puasa bersama (bukber) di IPB International Convention Center (ICC). Botani Square Jalan Raya Pajajaran Kota Bogor Jum'at (22/3/2024). 

Turut hadir dalam pelantikan tersebut Ketua Majelis Pengurus Pusat ICMI, Dewan penasehat pemuda ICMI Orwilsus Bogor, Majelis Pengurus Wilayah Orwilsus Bogor, dan para peserta pengurus yang dilantik. 

Ketua Pemuda ICMI Orwilsus Bogor Erick Wahyudyono mengatakan, pelantikan majlis pengurus wilayah khusus Bogor, dimana Orwilsus Bogor ini adalah ICMI setingkat Provinsi, jadi pemuda ICMI Orwilsus Bogor, hari ini sudah dilantik dan sudah bisa membuat program-program yang tentunya akan bermanfaat untuk masyarakat. 

Dalam acara pelantikan hari ini kami juga telah melakukan kerjasama antara majlis pengurus pusat ICMI dengan PT. Penerbit IPB Press dengan melakukan beberapa program, terutama berkaitan dengan program literasi dalam genggaman dimana kami ingin bersama para cendikiawan yang ada di ICMI ikut  mengembangkan literasi sehingga litrasi ini menjadi sarana untuk mencerdaskan masyarakat.

"Kami punya program dalam literasi ini, berisi buku-buku gratis yang bisa di akses dari berbagai penerbit dan dari hal ini, mengandalkan sumbangan-sumbangan dari para penulis yang berbakat ataupun dari para penerbit yang menyumbangkan karyanya.

Selain itu, Penerbit IPB Press juga ikut serta dalam memberikan sumbangsih dalam program literasi dalam genggaman ini,"kata Erick Wahyudyono.

Program litrasi dalam genggaman ini juga telah melakukan roadshow ke beberapa Kota dan juga bekerjasama dengan berbagai perpustakaan daerah, baik perpustakaan provinsi maupun perpustakaan Kota dan Kabupaten. 

Pemuda ICMI Orwilsus Bogor yang hari ini dilantik sebanyak 40 orang. ICMI Orwilsus Bogor ini ada 8 bidang, untuk Ketua ada Ketua umum, Ketua satu dan Ketua dua membawahi 4 bidang, ada sekum, bendahara dan ada 8 bidang, diantaranya adalah bidang desadan tranposmasi sosial, bidang ekonomi kreatif, bidang pendidikan, bidang pengembangan teknologi dan ilmu pengetahuan, bidang tranposmasi digital, bidang hukum advokasi serta bidang yang lainnya,"papar Erick Wahyudyono. 

Kehadiran Pemuda ICMI Orwilsus Bogor ini, Insya Allah berhidmat untuk masyarakat, buku-buku ini bersifat umum,seperti baik buku ilmiah, buku pengembangan diri,buku hiburan yang edukatif,buku motivasi dan buku pengembangan diri serta buku yang lainnya,ini adalah bagian dari program literasi dalam genggaman yang bekerja sama dengan Penerbit PT. IPB Press,dengan mengumpulkan wakaf buku dari berbagai penulis,dan para peneliti yang konsentrasinya bukan komersial,juga dari penerbit lain yang ikut serta mengumpulkan buku-buku nya dalam mendukung program literasi dalam genggaman ini.

Ketua Pemuda ICMI Orwilsus Bogor Erick Wahyudyono berharap,"kami para pengurus pemuda ICMI Orwilsus Bogor ini memberikan dampak positif baik masyarakat yang ada di kota maupun kabupaten Bogor maupun masyarakat Indonesia secara umum,kami juga bersinergi dengan berkolaborasi dengan pusat untuk terus melakukan program -program yang berhidmat untuk masyarakat,tidak hanya di dalam kota Bogor, tapi juga seluruh Indonesia,"kata Erick Wahyudyono. (Ismet)

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel